Sabtu, 24 Agustus 2013

Cara Unik Anak-Anak TK Di Gaza Rayakan Kelulusan

anak anak gaza 300x226 Cara Unik Anak Anak TK Di Gaza Rayakan Kelulusan

Anak-anak TK di Gaza yang dikelola oleh Kelompok Jihad Islam, dikabarkan telah merayakan kelulusan mereka pada Selasa (12/6) dengan cara tidak biasa. Anak-anak berdandan ala pakaian tentara, melambaikan senapan mainan, dan melantunkan nyanyian slogan-slogan anti-Israel.

“Sudah menjadi kewajiban kami mendidik anak-anak agar mencintai perlawanan, Palestina dan Yerusalem, sehingga mereka akan menyadari pentingnya Palestina dan siapa musuh mereka,” kata kepala sekolah TK.
Anak-anak berpakaian seragam tentara  Jihad bak Brigade al-Quds, dan masing-masing anak memegang senapan mainan. Beberapa dari mereka juga mengangkat foto pendiri Jihad Islam, Fathi Shaqaqi.

Acara ini dihadiri oleh kerabat anak-anak, beberapa di antaranya adalah anggota Jihad Islam dan Faksi Perjuangan Palestina.

Selama acara berlangsung anak-anak diminta untuk berdiri di samping peti mati tiruan, dibungkus dengan bendera dari berbagai kelompok jihad Palestina. Bendera tersebut bertuliskan “Syahid.”

Seorang anak, Hamza, mengatakan “Ketika saya tumbuh dewasa, saya akan bergabung dengan Jihad Islam dan Brigade Al-Quds. Saya akan melawan musuh Zionis dengan rudal sampai aku mati sebagai syuhada, dan bergabung dengan ayah saya di surga,” Subhanallah.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar