Seorang pria purba berusia sekira
5.ooo tahun disinyalir merupakan pria gay pertama berdasarkan caranya
dikuburkan. Jasad pria itu dikubur bersama sejumlah kendi dan menghadap
ke arah timur, ritual yang biasanya hanya terdapat pada makam wanita purba.
Tim arkeologis menemukan jasad pria itu kala melakukan penggalian di wilayah Praha, Rep. Ceska. Mereka mengklaim pria itu berasal dari periode antara 2900 dan 2500 SM. Demikian sebagaimana disitat Daily Mail.
Pada masa
itu pria biasanya dikuburkan di sisi kanan dengan kepala menghadap
barat. Sementara wanita dikuburkan di sisi kiri dengan kepala menghadap
timur, seperti yang terlihat pada makam pria purba ini.
Lebih lanjut, pria ini juga
dikuburkan dengan beberapa kendi peralatan rumah tangga, bukannya
senjata seperti ritual yang dilakukan untuk jasad pria.
Tim arkeologis menilai cara
penguburan pria itu bukanlah kesalahan atau kebetulan. Pasalnya,
ritual pemakaman pada periode itu dianggap sangat penting dan kecil
kemungkinan posisi pria itu adalah kesalahan.
“Yang lebih mungkin adalah, pria itu memiliki orientasi seksual berbeda, entah homoseksual atau transgender.
Apa yang kami lihat ini tidak sesuai dengan norma budaya masyarakat
pada periode itu,” jelas ketua tim riset Kamila Remisova Vesinova.
Menurut anggota tim lainnya, Katerina Semradova, koleganya juga pernah menemukan jasad pejuang wanita pada era Mesolitik yang dimakamkan selayaknya pria.
“Kami percaya, jasad yang kami
temukan kali ini merupakan kasus pertama dari apa yang kami sebut
sebagai makam transgender atau gender ketiga di Rep. Ceska,” pungkas
Semradova.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar