Senin, 06 Mei 2013

Berapa Lama DAJJAL Tinggal di Bumi??


Para sahabat pernah bertanya kepada Rasulullah tentang lama waktu Al-Masih Ad-Dajjal tinggal di bumi.
Mereka bertanya, ‘Wahai Rasulullah, berapa lama ia akan tinggal di bumi?”

Rasulullah menjawab, “Empat puluh hari. Satu hari itu (satu hari pertama) bagaikan satu tahun, satu hari lainnya (hari ke 2) bagaikan satu bulan, dan satu hari lainnya lagi (hari ke 3) bagaikan 1 jum’at (seminggu). Selanjutnya hari-hari lainnya bagaikan hari-hari biasa”.

Mereka bertanya, “Ya Rasulullah, apakah satu hari yang bagaikan satu tahun itu cukup bagi kami untuk shalat satu hari didalamnya?” (Maksudnya karena panjangnya 1 hari itu bagaikan 1 tahun, apakah cukup bila melakukan shalat seperti 1 hari dalam keadaan biasa seperti sekarang ini).

Rasulullah menjawab, “Tidak, ukuran harinya itu menurut ukuran Dajjal”. (maksudnya dalam beribadah 3 hari pertama yang panjang harinya menurut ukuran Dajjal itu, yang  hari pertama panjang harinya  = 1 tahun, hari ke 2 panjang harinya = 1 bulan, dan hari ke 3 panjang harinya = seminggu, Rasulullah menganjurkan untuk beribadah sebanyak-banyaknya).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar