Jumat, 19 April 2013

Perubahan Sikap Orang Pacaran Akibat Teknologi

Saat ini teknologi berkembang cukup pesat. Dengan adanya teknologi kian memudahkan komunikasi sebagian besar orang, termasuk yang sedang berpacaran. Namun, hal tersebut ternyata juga telah mengubah cara hidup seseorang secara drastis. Misalnya, mereka jadi lebih sering berkomunikasi melalui gadget tanpa bertatap muka langsung.

perubahan orang pacaran akibat teknologi 250x166 5 Perubahan Sikap Orang Pacaran Akibat Teknologi

Berkomunikasi melalui teknologi memang memudahkan seseorang, apalagi bagi yang sedang berpacaran dan memiliki hubungan jarak jauh. Akan tetapi, terkadang akan menimbulkan masalah baru dalam hubungan karena terlalu memanfaatkan teknologi yang digunakan. Masalah tersebut timbul akibat perubahan sikap pasangan karena terlalu memanfaatkan teknologi yang ada. Lalu, perubahan apa yang ditunjukkan orang pacaran akibat teknologi? Berikut, perubahan sikap orang pacaran akibat teknologi:

Tak lagi merindukan kekasih
Dengan adanya teknologi, kamu dan pasangan sangat mudah menjalin komunikasi. Bisa-bisa kamu atau pasangan berkomunikasi selama 24 jam sehari dan 7 hari seminggu melalui pesan singkat, BBM, atau situs jejarng sosial. Karena terlalu intens menjalin komunikasi melalui teknologi tersebut, terkadang kamu dan pasangan malah tak merasakan rindu. Apakah kamu merasakan hal tersebut?

Tidak bertatap muka saat berkomunikasi akibat teknologi
Kemajuan teknologi saat ini memang membuat seseorang lebih senang berkomunikasi melalui gadget. Misalnya, melalui pesan singkat, telepon, chatting, atau melalui situs jejaring sosial. Hal tersebut juga berlaku bagi orang yang sedang berpacaran. Pasangan yang sedanag menjalin hubungan asmara ternyata lebih nyaman berkomunikasi lewat pesan tertulis dibandingkan dengan bertatap muka langsung.

Jadi tak banyak tanya pada kekasih Melalui status di Facebook,
Twitter, atau BBM, orang bisa dengan mudah mengetahui kehidupan orang lain tanpa harus bertanya langsung. Jika si pacar atau kamu aktif menggunakan situs jejaring sosial tersebut, maka kalian tak lagi bertanya terlalu detail apa yang dilakukannya pada hari itu. Namun, hal tersebut bisa saja menimbulkan pertengkaran jika kalian tidak saling terbuka satu sama lain.

Dunia maya tahu tentang hubungan asmara kamu
Dengan siapa kamu bepacaran atau sedang PDKT, nampaknya semua orang di dunia maya akan tahu jika kamu sering mencurahkan perasaan ke situs jejaring sosial. Ketika senang habis berpacaran atau pustus cinta, teman-teman di dunia maya akan tahu tanpa perlu kamu curhat kepadanya.

Mudah bertemu dengan orang baru
Teknologi bisa membawa seseorang yang jauh jadi lebih dekat, namun bisa juga menjauhkan orang yang dekat. Dengan adanya teknologi, orang bisa lebih mudah mengenal orang baru dan menjalin hubungan. Namun, berhati-hatilah bagi kamu yang sedang berpacaran karena hal tersebut bisa menimbulkan masalah baru.

Itulah perubahan sikap orang pacaran akibat teknologi. Memanfaatkan teknologi yang ada memang tak ada salahnya. Hal tersebut memang memudahkan kamu dan pasangan dalam berkomunikasi. Namun, jangan sampai teknologi itu menimbulkan masalah baru hingga terjadi pertengkaran yang hebat dengan kekasih. Untuk itu, kamu dan pasangan sebisa mungkin tetap saling terbuka dan sering berkomunikasi dengan menatap wajahnya langsung.


sumber: http://ciricara.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar