Penasaran ingin makan ikan piranha? Jika iya, Anda bisa pergi ke hotel Nara Kenko Land di Nara, Jepang. Sampai tanggal 12 Mei, restoran di hotel tersebut menyediakan menu ekstrem, ikan piranha goreng.
Menu ikan piranha tersebut ditawarkan sebagai salah satu rangkaian acara Amazon Fair - mulai 15 Maret sampai 12 Mei. Selain ikan piranha, menu yang tak kalah ekstrem yang bisa dinikmati adalah burger catfish.
Karena kelangkaannya, menu ikan piranha goreng pun hanya dibatasi lima sajian setiap hari. Sementara burger catfish hanya 10 sajian saja.
Menu ikan piranha goreng tampak mencolok karena dihidangkan secara utuh. Wajah ikan predator tersebut bahkan tampak menyeramkan. Seolah-olah piranha bisa hidup lagi dan memakan pengunjung restoran.
Namun jangan khawatir, sebab RocketNews24 melaporkan bahwa ikan piranha goreng ini cukup lezat. Aroma dan rasa ikannya kuat serta cocok dinikmati dengan perasan lemon dan saus yang disediakan. Sementara itu, burger catfish justru memiliki rasa seperti daging ham.
Bagaimana dengan harganya? Satu porsi ikan piranha goreng dibanderol dengan 1.800 yen atau Rp 177 ribu. Kemudian burger catfish harganya 1.200 yen atau Rp 118 ribu. Hmmm... mahal juga ya.
Serangan piranha pada manusia:
Tidak ada komentar:
Posting Komentar